Sabtu, November 29, 2008

Bahasa Indonesia-Deskiripsi Objek dan Lingkungan

Deskripsi Objek dan Lingkungan

Terpampang besar di muka kelas sebuah benda bernama papan tulis. Benda berukuran yang dulu putih bersih kini sudah pudar dengan catatan-catatan tangan pelajaran Biologi mengenai pengangkutan tumbuhan. Papan tulis kini menjadi carut marut, kotor tak terawat. Tapi ia tak pernah lelah menjalankan tugasnya. Setiap hari secara bergantian tulisan dan gambar dipajang di papan tulis.

Papan besar ini tidak sendirian, dalam menjalankan tugasnya ia dibantu oleh spidol, penghapus dan lainnya. Ia juga mudah berubah-ubah kondisi. Pagi hari penuh sesak dengan berbagai tulisa, sore harinya sudah bersih oleh pramubakti sekolah. Papan tulis hanyalah terbuat dari plastik sedangkan ujung setiap sudutnya terbuat dari bahan yang lebih keras. Karena terbuat dari bahan yang keras, papan tulis tidak cepat rusak.

Secara kasat mata, papan tulis merupakan benda mati yang sangat besar dan selalu terpampang di depan ruangan. Posisinya itu sesuai dengan fungsinya sebagai media penyampaian ilmu dan pengetahuan. Enyah sudah berapa banyak manusia yang mendapatkan ilmu darinya. Semakin besar ukuran papan, maka semakin banyak ilmu yang bisa disampaikan oleh papan tulis. Maka tak heran jika papan tulis merupakan benda yang wajib ada di sekolah.

Dipampang di depan kelas, papan tulis berdampingan dengan dengan papan absensi dan papan tugas. Di atas papan tulis, dipajang pula foto presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan wakil presiden Jusuf Kalla. Selain itu di antara foto kedua petinggi Negara tersebut, ada jam dinding yang menunjukkan pukul 2. Sedangkan di atas foto keduanya terpajang gambar burung garuda yang merupakan lambang Republik Indonesia.

Tidak ada komentar: